Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kekalahan telak Arema FC dari tuan rumah Bali United terus memantik reaksi beberapa pemain asing. Yang terbaru, playmaker asli Brasil, Marcio Teruel.
Tim berjulukan Singo Edan kandas saat melakoni laga away di markas Bali United pada pekan ke-28 Liga 1 musim 2017 dengan skor mengenaskan 6-1, Minggu (8/10/2017).
Tak pelak, kekalahan Arema FC tersebut lantas mengundang simpati dari salah satu eks pilar mereka yang berkebangsaan Brasil.
(Baca Juga: Arema FC Dibantai Bali United, Pemain Timnas Malaysia Ini Ikut Bersuara)
Marcio Teruel, pemain yang didatangkan Arema FC pada musim 2016 juga turut bersimpati dan tampak memberi semangat pada mantan klubnya itu.
Didapat dari Instagram pribadinya, pemain yang tidak genap satu musim merumput bersama Singo Edan itu mengunggah foto kala berseragam Arema FC.
Dalam foto tersebut, playmaker berusia 31 tahun tersebut menyatakan agar Arema FC tetap berusaha, berjuang, dan memelihara semangat.
Tak heran beberapa menit setelah mengunggah foto tersebut, akun Instagram Marcio Teruel sontak dibanjiri Aremania yang mengharapkan hadirnya di Malang.
(Baca Juga: Terkuak! Arema FC Ungkap Tujuan Utama 15 Klub Ancam Mogok Bermain di Liga 1)
Ya, kendati tidak lama bersama panji Singo Edan, namun Teruel melesat cepat dan menjelma bak primadona yang sesaat mampu merebut hati Aremania.
Aksi-aksi ciamiknya kala menguasai bola dengan gaya khas sepak bola Brasil dibarengi dengan umpan-umpan yang memanjakan penyerang Arema FC membuat Teruel cepat beradaptasi.
Namun kariernya bersama Singo Edan harus patah setelah dia ditempa cedera serius kala membela Arema FC di pertengahan ajang TSC 2016.