Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persija memang tidak memiliki persiapan khusus untuk menghadapi Persipura lantaran jadwal yang sangat mepet.
Setelah meraih kemenangan dengan skor 5-0 atas Persegres Gresik pekan lalu, Persija langsung berangkat ke Jayapura demi menjaga kebugaran Ismed Sofyan dkk.
Teco mengatakan timnya hanya punya waktu pendek untuk persiapan melawan Persipura yang dikenal garang bila bermain di kandangnya.
Tim berjulukan Macan Kemayoran itu hanya melakukan satu kali latihan saat official training yang digelar sore tadi di Jayapura.
"Kami kemarin hanya recovery saja agar pemain bisa lebih fit dan siap untuk menghadapi Persipura besok sore," kata Teco.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada