Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Tanggapan Manajemen Persib Soal Aksi Bobotoh

By Fifi Nofita - Selasa, 17 Oktober 2017 | 19:17 WIB
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar dan kapten Maung Bandung, Atep (kiri) memberikan keterangan ke media pada momen Idul Adha di rumah sang manajer pada 1 September 2017. (FIFI NOFITA/BOLASPORT.COM)

Manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) menerima aspirasi dan tuntutan yang disampaikan oleh bobotoh yang tergabung dalam Komunitas Peduli Persib Bandung di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (17/10/2017).

Komisaris PT PBB, Kuswara S Taryono mewakili manajemen mengatakan, tuntutan yang disampaikan oleh bobotoh ini merupakan aksi positif sebagai bentuk kecintaan kepada Persib Bandung.

Pihaknya juga menganggap wajar tuntutan yang disampaikan bobotoh terkait prestasi skuat Maung Bandung di Liga 1 musim 2017.

Karena, posisi Persib sedang berada di papan tengah pada batas bawah klasemen sementara sejauh ini.

(Baca juga: Gol Menit Akhir Buat Klub yang Dua Kali Juarai Liga Indonesia Degradasi ke Liga 3)

"Terima kasih kehadiran bobotoh ke Sulanjana. Semua itu bentuk rasa cinta ke Persib," kata Kuswara.

"Kami sudah sampaikan permohonan maaf, jika Persib belum sesuai harapan Bobotoh, belum memuncaki klasemen. Kami tetap berjuang dan mohon doa mudah-mudahan bisa meraih kemenangan."

(Baca Juga: Update Terbaru! Wow, Peringkat Timnas Indonesia Naik Drastis di Ranking FIFA)

Kuswara menuturkan, aspirasi tersebut pasti akan ditindaklanjuti oleh manajemen Persib.

Sebab, mereka juga ingin skuat Maung Bandung meraih hasil terbaik pada Liga 1 musim 2017.

"Masukan dan aspirasi sudah kami dengar dan akan disampaikan ke manajemen, tim, dan pemain. Kami tidak tinggal diam," tuturnya.

(Baca juga: Bahaya! 10 Tahun Lagi, Sepak Bola Indonesia Bisa Disalip Timor Leste)

"kami berupaya ingin Persib bisa main maksimal, siapa sih yang enggak ingin menang di setiap pertandngan kandang ataupun tandang," ucap Kuswara.

Kuswara menambahkan, aksi yang digelar bobotoh ini menjadi motivasi agar manajemen maupun tim Maung Bandung bisa membenahi kekurangan yang ada sehingga bisa kembali berprestasi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P