Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Herrie Setyawan sudah mengantisipasi absennya Henhen Herdiana dan Michael Essien saat laga kandang menghadapi Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (19/10/2017).
Menurut Jose, Maung Bandung masih memiliki stok pemain di lini tengah yang bisa menggantikan keduanya. Apalagi, Dedi Kusnandar dan Rapahel Maitimo bisa kembali bermain pada laga tersebut.
Jose sapaan akrabnya menambahkan, pemain Persib setelah menghadapi PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, Makassar dalam kondisi bugar.
"Jadi banyak alternatif Essien gak main, Henhen gak main, kita tadi sambil melihat alternatif-alternatif pengganti Henhen dan Essien ga main," kata Herrie di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Selasa (17/10/2017).
Herrie menuturkan, sejauh ini pihaknya belum menentukan pemain untuk menggantikan posisi Essien dan Henhen yang mendapatkan hukuman akumulasi kartu.
(Baca Juga: Solidaritas Penjaga Gawang, 3 Kiper Dunia Sampaikan Duka atas Meninggalnya Choirul Huda)
Karena masih ada waktu untuk memantau kesiapan dan kondisi pemainnya hingga menjelang pertandingan yang akan berlangsung pada sore hari ini.
"Belum masih kita lihat kesiapan pemain, besok terakhir kita lihat siapa-siapa yang akan starting di sana. (zola?) semuanya inti latihan di sore ini hanya recoverasi, kita lihat pasca libur Senin (16/10/2017) kita perjalanan, latihan di sini sambil adaptasi sambil lihat kesiapan pemain, kita masih pantau terus," jelasnya.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada