Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sriwijaya FC Vs Arema FC - Ini Kelemahan Laskar Wong Kito Menurut Sang Mantan

By Ovan Setiawan - Jumat, 20 Oktober 2017 | 10:44 WIB
Bek Arema FC, Syaiful Indra, berbicara kepada media dalam sesi konferensi pers di Stadion Bumi Sriwijaya pada (19/10/2017). (OVAN SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Bek Arema FC, Syaiful Indra, cukup antusias jelang laga melawan mantan timnya, Sriwijaya FC, di Stadion Bumi Sriwijaya pada Jumat (20/10/2017) 15:00 WIB. 

Menurutnya Sriwijaya FC punya beberapa kelemahan, salah satunya adalah sektor pertahanan.

"Saya juga pernah bermain di Palembang. Dengan komposisi yang hampir sama, saya melihat mungkin lini belakang yang belum begitu padu," ujar Syaiful.

(Baca Juga: VIDEO - Usai Petik Kemenangan, PSM Makassar Menyatu bersama Ribuan Supporter)

Analisis Syaiful tampaknya benar. Meski tren mereka tengah naik, namun di pertandingan terakhir saat menang atas Perseru Serui di Stadion Marora, Serui pada (14/10/2017), mereka kemasukan lebih dahulu sebelum akhirnya menang 3-2.

Hal ini yang coba dimanfaatkan oleh tim kebanggaan Aremania tersebut untuk menembus jantung pertahanan Sriwijaya FC yang kemungkinan besar akan dimotori oleh tiga pemain pilar di belakang yakni Boby Satria, Muhammad Roby, dan Ahmad Faris.

(Baca Juga: Walah! Pesepak Bola Italia Ini Diskors 5 Laga karena Kencing ke Arah Suporter Lawan)

Tak hanya di lini belakang, di sektor depan Sriwijaya FC juga kehilangan striker haus gol, Alberto Goncalves, yang terkena hukuman akumulasi kartu kuning.

Berbeda dengan penilaian Syaiful terhadap lini belakang, sektor depan Sriwijaya FC justru patut diwaspadai meski tanpa Beto.

"Absennya Beto bukan keuntungan bagi Arema, mereka punya striker-striker lain, masih ada Hilton dan lain-lain yang berbahaya," ujarnya.

(Baca Juga: F1 GP Amerika 2017 - Sulit Jadi Juara, Sebastian Vettel Coba Menghibur Diri)

Sementara itu Arema FC tidak diperkuat oleh bek andalan mereka, Arthur Cunha yang harus menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Namun, pelatih Arema FC, Joko Susilo, sudah siap untuk melakukan rotasi dengan memasang tiga bek. Kemungkinan besar pilihan akan jatuh pada Junda Irawan, Hanif Sjahbandi, dan Syaiful Indra.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P