Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persiba Balikpapan Vs Barito Putera - Ini Catatan Laga Tandang Barito Putera

By Irwan Febri Rialdi - Jumat, 20 Oktober 2017 | 10:52 WIB
Barito Putera di Liga 1. (LIGA INDONESIA)

Barito Putera akan melakoni laga tandang dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-30 dengan menghadapi Persiba Balikpapan di Stadion Batakan, Jumat (20/10/2017).

Pertandingan ini akan menjadi laga tandang ke-16 Barito Putera di sepanjang Liga 1.

Barito Putera memiliki catatan yang kurang stabil dalam laga tandang.

Dari 15 pertandingan tandang, Barito Putera meraih 3 kali kemenangan, 4 hasil seri, dan 8 kekalahan.

Dengan catatan ini, tim yang berjulukan Laskar Antasari ini tak bakal mudah meraih poin kala bertandang ke Persiba Balikpapan.

(Baca Juga: VIDEO - Gawang Persela Lamongan Dijaga Seekor Kucing Saat Laga Perdana Tanpa Choirul Huda)

Namun, kemenangan bisa saja menghampiri Barito Putera.

Pasalnya, dari catatan tiga kemenangan laga tandang di Liga 1, salah satu yang mereka kalahkan adalah tim kuat Bhayangkara FC.

Skor 1-0 didapat pada 4 Juli 2017 lewat Matias Jesus Cordoba pada menit ke-14.

Dalam lima laga terakhir, tim asuhan Jacksen F Tiago juga mencatat rekor cukup baik.

Dua kali kemenangan, dua kali hasil imbang, dan satu kali kekalahan dicatatkan oleh Hansamu Yama dan kolega.

(Baca Juga: Terpopuler Ole Pagi Ini - 3 Poin PSM Makassar, Rekor Baru Persib Bandung, Hingga Laga Perdana Persela Tanpa Choirul Huda)

Ditambah lagi pada rekor pertemuan pertama menjadi miliki Barito Putera.

Bermain di Stadion 17 Mei, kala itu Barito Putera berhasil mengalahkan Persiba Balikpapan dengan gol tunggal yang dicetak oleh Dandi Maulana, Minggu (9/7/2017).

Saat ini, Persiba berada di urutan ke-17 dari 18 peserta Liga 1 2017. Dengan jumlah pertandingan yang sama, 29, Barito Putera berada di urutan ke-7.

Sama-sama mengincar kemenangan, kedua klub ini akan bersua kembali di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat (20/10/2017) pukul 18.30 WIB.

 

Jumat (20/10/2017) #baritoday Head to Head Statistik #prideofbanua #gojektravelokaliga1

A post shared by PS.BARITO PUTERA (@psbaritoputeraofficial) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P