Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah di Laga Perdana, Barito Putera U-19 Siap Jalani Laga Hidup Mati

By Budi Kresnadi - Sabtu, 21 Oktober 2017 | 22:41 WIB
Pelatih Barito Putra U-19, Andri Ramawi (kedua dari kiri) berjabat tangan dengan pelatih Persib U-19, Budiman saat konferensi pers di Graha Persib. (BUDI KRESNADI/BOLASPORT.COM)

19 akan menjalani laga hidup mati melawan Persib U-19 dalam lanjutan Babak 8 Besar Liga 1 U-19 musim 2017.

Laga ini akan terlaksana di Stadion Arcamanik, Kota Bandung, Minggu (22/10/2017).

Barito Putera U-19 yang ditekuk Persipura U-19 pada laga pertama harus meraih poin penuh agar tetap punya peluang lolos ke semifinal.

Sebab jika kalah, mereka dipastikan masuk kotak.

Pelatih Barito Putera U-19, Andri Ramawi mengatakan, tim asuhannya akan tampil mati-matian menghadapi tuan rumah.

Semua demi meraih poin penuh.

”Setelah kalah dari Persipura, kemenangan menjadi harga mati bagi kami untuk membuka peluang ke semifinal,” kata Andri.

Diakuinya, Barito Putera U-19 sebetulnya membidik kemenangan di laga perdana, kemudian imbang melawan tuan rumah.

Lalu, mereka meraih poin penuh pada laga terakhir dengan Perseru Serui.

Namun skenario tersebut gagal karena menyerah di tangan Persipura, sehingga harus menyapu bersih dua laga tersisa.