Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Vs Semen Padang - Kalah, Pelatih Anyar Kabau Sirah Sesalkan Hal Ini

By Muhammad Robbani - Minggu, 22 Oktober 2017 | 21:43 WIB
Striker Semen Padang, Tambun Naibaho di antara empat pemain Persija: Ryuji Utomo, Bambang Pamungkas, Bruno Lopes, dan Rezaldi Hehanusa (kiri ke kanan) pada laga pekan ke-31 Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Minggu (22/2017) malam. (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

Semen Padang harus pulang dengan tangan kosong setelah ditumbangkan Persija Jakarta pada pekan ke-31 Liga 1 musim 2017.

Main di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Minggu (22/10/2017) malam, Semen Padang kalah 0-2.

Dua gol kemenangan Persija Jakarta pada laga ini dicetak penyerang senior, Bambang Pamungkas di babak kedua.

Kekalahan ini membuat Semen Padang tak beranjak dari zona degradasi setelah digeser Perseru Serui.

Perseru naik ke peringkat 15 klasemen sementara Liga 1 menggeser Semen Padang.

(Baca juga: Salah Satu Klub China Bisa Menggembosi Timnas Thailand, Ini Penyebabnya!)

Pelatih baru Semen Padang, Syafrianto Rusli menyebut bahwa timnya sudah bermain bagus.

Pada laga ini, Hengki Ardiles dan kawan-kawan memang menguasai jalannya laga di babak pertama.

Skuat Kabau Sirah, julukan Persija, juga lebih banyak menciptakan peluang.

”Pemain cukup paham apa yang saya ingin terapkan di lapangan, hanya saja kami hilang fokus,” kata Safriyanto.

”Pertandingan menarik, kami juga ada peluang. Kami tahu betul kondisi Persija. Sayang, kiper utama kami cedera dan itu juga kendala.”

Pasukan Kabau Sirah itu kini terlempar ke zona degradasi dengan hanya meraih 29 poin dari 31 laga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P