Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barito Putera U-19 Siap Patahkan Ambisi Perseru Serui U-19 ke Semifinal

By Budi Kresnadi - Rabu, 25 Oktober 2017 | 00:13 WIB
pelatih Barito Putera U-19, Andri Ramawi, memberi keterangan dalam konfrensi pers. (REDKAL.COM)

Duel Perseru Serui U-19 kontra Barito Putra U-19 akan menentukan nasib tim asal Papua ini dalam perebutan tiket ke semifinal Liga 1 U-19 2017.

Jika berhasil menang dalam  laga yang dihelat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Rabu (22/10/2017) itu, Perseru akan lolos ke semifinal.
 
Namun jika hasil seri atau kalah yang didapat, nasib Perseru U-19 akan tergantung hasil laga Persipura U-19 melawan Persib U-19 yang digelar bersamaan di Stadion Arcamanik, Kota Bandung.
 
Pelatih Perseru U-19, Yusak Sutanto, optimistis tim asuhannya akan meraih poin penuh dan lolos ke semifinal.
 
"Performa anak-anak meningkat, pertandingan kedua lebih baik dari pertandingan pertama. Saya berharap pada pertandingan ketiga mereka tampil lebih baik lagi," ujar Yusak.
 
(Baca juga: Pelatih Persib Bandung U-19 Akui Harus Kerja Keras Tundukkan Barito Putera U-19)
 
Pelatih kawakan ini yakin Perseru U-19 dapat tampil lebih baik dengan kekuatan penuh yang akan ditgurunkan.
 
Di lain pihak, Barito Putra U-19 tak mau kalah untuk yang ketiga kalinya.
 
Klub asal Kalimantan Selatan itu bertekad memupus hasil buruk pada dua laga sebelumnya.
 
Pelatih Barito Putra U-19, Andri Ramawi, menilai laga terakhir babak 8 besar ini menjadi pertaruhan harga diri tim asuhannya.
 
"Kami tak mau pulang ke Banjarmasin dengan tangan kosong. Motivasi pemain sangat besar untuk meraih poin di laga terakhir," ujar Andri.
 
Seperti diketahui, sebelumnya Barito menelan kekalahan 0-2 dari Persib Bandung dan 0-1 dari Persipura Jayapura.