Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebanyak 38 kiper yang tersebar di seluruh Indonesia melakukan aksi solidaritas atas meninggalnya kiper Persela Lamongan Choirul Huda.
Aksi solidaritas di bawah naungan Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) akan melelang seragam mantan kiper Persela Lamongan itu.
Aksi solidaritas itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap rekan seprofesi sekaligus penghormatan atas loyalitas yang ditunjukkan Choirul Huda.
Sebagaimana diketahui, Choirul Huda hanya membela satu klub sepanjang kariernya yakni Persela Lamongan sejak tahun 1999.
Dia menghembuskan napas terakhirnya usai mengalami insiden di laga kontra Semen Padang, Minggu (15/10/2017).
Kiper-kiper top nasional seperti Muhammad Ridho dari Borneo FC, Yoo Jae Hoon dari Persipura, atau rekan setim Huda di Persela yakni Ferdiansyah juga ikut tergabung dalam gerakan ini.
Pelelangan ini akan dimulai pada hari Jumat tanggal 27 Oktober 2017.
Presiden APPI, Ponaryo Astaman menyebut bahwa aksi solidaritas ini berawal dari inisiatif kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa.
"Aksi ini adalah inisiatif dari Andritany, kemudian APPI menyambutnya dan siap menjadi fasilitator," kata Ponaryo Astaman kepada wartawan.
A post shared by Andritany Ardhiyasa (@andritany) on