Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Asisten pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan menegaskan, tim asuhannya wajib meraih kemenangan atas Mitra Kukar pada pertandingan kandang Liga 1 2017 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (27/10/2017).
Karena, pada delapan pertandingan terakhir tim berjuluk Maung Bandung gagal mengamankan kemenangan.
Tim berjuluk Maung Bandung hanya mampu bermain imbang di enam laga dan dua partai lainnya malah berakhir dengan kekalahan.
(Baca Juga: Lawan Mantan Klub di Ajang Piala Belanda, Ezra Walian Berpeluang Melawan Pemain Keturunan Indonesa)
Pelatih yang akrab disapa Jose menambahkan, tim pelatih pun sudah mempersiapkan segala sesuatunya untuk menghadapi Mitra Kukar.
"Kita persiapkan pemain pasca kita pulang dari Lamongan. Kita latihan Rabu (25/10/2017) kemarin. Intensitas latihan kita naikan dengan strategi di sana, skema apa yang kita buat lawan Mitra Kurkar," kata Herrie di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Kamis (26/10/2017).
Sejauh ini pemain Maung Bandung kondisinya dalam keadaan bugar dan siap untuk menghadapi tim berjuluk Naga Mekes.
(Baca Juga: Persebaya Surabaya Keluarkan Jersey yang Diklaim Tercanggih di Indonesia dan Dijual untuk Fans)
Motivasi pemain menurut Jose dipastikan berlipat, karena mereka tak ingin kembali gagal mengamankan poin penuh di kandang.
"Alhamdulillah semua pemain siap untuk lawan Mitra Kukar, kita tekadkan, kita harus benar-benar tampil maksimal di publik sendiri di Jalak Harupat insha Allah kerja keras pemain bakal maksimal, mudahan-mudahan Allah me-ridoi ikhtiar kita besok," ucap Herrie.