Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kapten tim Persib Bandung, Achmad Jufriyanto, mengungkap alasan keterpurukan timnya di gelaran Liga 1 musim ini.
Terlebih pada delapan laga terakhir, tim Maung Bandung belum sekali pun mendapat poin sempurna setelah lebih banyak menuai seri.
Dikutip BolaSport.com dari Simamaung.com, stopper senior tersebut menilai bahwa penggawa Persib kehilangan kepercayaan diri.
“Rekan-rekan tahu kami dalam posisi gimana, beberapa pertandingan belum dikasih kemenangan, mungkin permasalahan ada dalam kepercayaan diri pemain."
"Karena pertandingan ke pertandingan kami selalu memberikan yang terbaik untuk kemenangan tapi belum dapat,” beber pemain 30 tahun tersebut.
(Baca Juga: Simak! Jadwal Siaran Langsung Timnas U-19 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-19 2018)
Kendati demikian, stopper asli kelahiran Tangerang tersebut membeberkan bahwa rekan-rekannya terus berupaya memberikan yang terbaik.
Menurutnya, alasan degradasi kepercayaan diri yang dialami pemain Maung Bandung bukan menjadi alasan utama terkait anjloknya performa tim.
“Saya rasa penurunan kepercayaan diri pasti akan menurun tapi itu semua bukan menjadi alasan kami semua sebagai pemain, tidak ada pemain yang tidak ingin memberikan yang terbaik untuk tim,” paparnya.
Kini Jupe bersama penggawa Persib lainnya hanya bisa membawa tim kebanggaan Bobotoh berlabuh di posisi 12 klasemen sementara Liga 1.