Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arema FC mendapat jadwal tidak menguntungkan saat menghadapi Persipura Jayapura, Minggu (29/10/2017).
Singo Edan, julukan Arema FC, hanya memiliki waktu istirahat kurang dari tiga hari sebelum menghadapi Tim Mutiara Hitam.
Waktu yang ada dirasa manajemen klub tidak ideal untuk mempersiapkan diri. Apalagi, lawan yang dihadapi tim tangguh Persipura Jayapura.
Persipura juga dipastikan bakal tampil ngotot. Boaz Solossa Cs masih memiliki peluang untuk menjuarai Liga 1.
Tim Mutiara Hitam terpaut enam poin dari Bhayangkara FC di puncak klasemen dengan tiga laga tersisa.
(BACA JUGA: Hari Sumpah Pemuda - Ini Harapan Bintang Muda Persib Bandung)
Meski begitu, pelatih Arema FC Joko Susilo mengaku tak gentar.
“Jadwal memang tidak menguntungkan. Tetapi, kondisi itu tidak membuat kami pesimis,” ujar Joko.
“Saat ini kami masih di peringkat 9 klasemen sementara.”
“Kami mengincar posisi lebih baik lagi. Makanya kami tetap maksimal di setiap laga sisa ini,” ujar Joko Susilo seperti dikutip BolaSport.com dari Suryamalang.com, Sabtu (28/10/2017).