Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Vs Persib - Ini Reaksi Pelatih Persija Soal Gol Ezechiel N'Douasel yang Dianulir Wasit

By Stefanus Aranditio - Jumat, 3 November 2017 | 19:49 WIB
Skuat Persija Jakarta dan Persib Bandung bersiap memasuk lapangan Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11/2017) (STEFANUS ARANDITIO/ BOLASPORT.COM)

Persija Jakarta berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Persib Bandung di pekan ke-33 Liga 1, Jumat (3/11/2017) sore.

Kemenangan Persija Jakarta sejatinya belum genap di menit 90 penuh.

Pasalnya skuat Persib Bandung mengundurkan diri pada menit ke-83.

Gol sundulan Ezechiel Ndouasel setelah menerima umpan Supardi Nasir harus dianulir wasit Shaun Evans pada menit ke-27.

Bola sundulan Ndouasel sebenarnya sebenarnya sudah masuk mengenai atas jaring gawang dan keluar lagi, wasit tidak melihat hal itu, Skor tetap 0-0.

Ketika ditanya wartawan mengenai hal tersebut, pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra mengaku tidak mau tahu soal itu.

"Biasa itu, kalau mau protes ya protes saja, saya tidak mau tahu itu," kata Teco usai laga.

"Yang pasti kami menang hari ini, soal protes ke PSSI saya tidak tahu itu," tegas Teco.

Teco pun tidak mau berkomentar banyak tentang wasit Shaun Evans yang menganulir gol tersebut.

"Saya tak mau tahu, kamu (wartawan) tulis besok, Persija Menang!, Jakmania akan happy," tutup Teco.