Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Masters Juara Balikpapan Masters Cup Usai Tumbangkan Indonesia dan Arsenal

By Muhammad Robbani - Minggu, 5 November 2017 | 18:13 WIB
Para pemain Indonesia Masters (kaus putih) bersama pilar-pilar Liverpool Masters pada laga trofeo dengan Arsenal Masters dalam Balikpapan Masters 2017 di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (5/11/2017). (HILDA B ALEXANDER/KOMPAS.COM)

Liverpool Masters keluar sebagai juara Trofeo Balikpapan Masters Cup 2017 yang diselenggarakan di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (5/11/2017).

Liverpool Masters juara setelah mencatat dua kali kemenangan kontra Indonesia Masters dan Arsenal Masters.

Indonesia Masters kalahdengan skor 2-0 di laga pertama yang berlangsung dalam durasi 1X40 menit.

Jari Litmanen mencetak gol pertama pada menit ke-21 lewat sepakan dari kotak 16.

Pria yang juga pernah memperkuat Ajax Amsterdam itu membobol gawang Indonesia Masters yang dijaga Kurnia Sandy

(Baca Juga: Timnas U-19 Vs Korsel - Gawang Garuda Nusantara Dibobol oleh Nama-nama yang Tak Ada di Wikipedia)

Liverpool Masters mencetak gol keduanya pada menit ke-24 melalui sontekan Luis Garcia.

Laga kedua mempertemukan Indonesia Masters melawan Arsenal Masters.

Arsenal Masters hanya mampu menang 2-1 dan sempat tertinggal lebih dulu.

Indonesia Masters mencetak gol lebih dulu pada menit ke-10 oleh Elie Aiboy, yang melepaskan sepakan luar kotak penalti.