Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hukuman yang dikeluarkan Komdis PSSI masih belum membahas terkait pertandingan Persija Jakarta kontra Persib.
Laga itu merupakan partai pekan ke-33 Liga 1 musim 2017 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Jumat (3/11/2017).
Dari rilis yang diterima BolaSport.com, Senin (6/11/2017), Komdis PSSI masih membahas beberapa permasalahan di Liga 1 sampai Kamis (2/11/2017).
Seperti diketahui, wasit asal Australia, Evans Shaun Robert memutuskan menghentikan pertandingan saat laga Persija kontra Persib di menit ke-82.
Saat itu, Persija sudah unggul atas Persib dengan skor 1-0 lewat gol Bruno da Silva Lopes melalui titik penalti.
Setelah gol dari Bruno, bek asing Persib, Vladimir Vujovic diganjar kartu merah oleh Evans Shaun.
Emosi kubu Persib memuncak dan mereka memilih menepi di lapangan dan seketika wasit meniupkan peluit pertanda berakhirnya pertandingan.
Sebelumnya di babak pertama, para pemain Persib sedikit kesal dengan kepemimpinan Evans Shaun karena tidak mengesahkan gol dari Ezechiel Ndouasel pada menit ke-27.