Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barito Putera Puas dengan Kinerja Eks Pilar Juventus yang Jadi Marquee Player Mereka

By Suci Rahayu - Selasa, 7 November 2017 | 11:15 WIB
Aksi gelandang Barito Putera, Douglas Packer, saat tampil melawan Madura United dalam laga pekan ke-33 Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Minggu (05/11/2017) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, tidak sepakat jika regulasi marquee player dianggap gagal pada Liga 1 musim 2017. Sebab, Hasnur menilai bahwa marquee player yang direkrut oleh Barito Putera tampil bagus.

Barito Putera merekrut marquee player pada sosok Douglas Packer.

Pemain asal Brasil ini tercatat pernah bermain di Serie A untuk Juventus dan Siena.

Karena itulah, Douglas dianggap sebagai marquee player di Liga 1.

Douglas menjadi langganan pemain inti bagi Barito Putera.

Pelatih Jacksen F Tiago memercayakan satu tempat di lini tengah skuat Laskar Antasari kepada sang pemain.

(Baca Juga: Suami Pasang Badan Saat Ricuh Laga PSM Makassar vs Bali United, Instagram Istri Ferdinand Sinaga Dihebohkan Hal Ini)

“Kontribusi Douglas menurut saya sangat memuaskan. Itu terbukti dari seringnya dia tampil sebagai pemain inti."

"Douglas juga mencetak banyak gol yang membantu Barito Putera meraih kemenangan,” tutur Hasnur.

Douglas tampil menonjol jika dibandingkan dengan pemain asing Barito Putera lainnya.