Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dua pemain Bali United sempat menggeparkan publik sepak bola Indonesia usai Stefano Lilipaly dan Sylvano Comvalius yang merupakan rekan satu tim terlibat baku hantam.
Insiden itu terjadi saat Bali United bertandang untuk menghadapi PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Senin (6/11/2017).
Terjadi pada menit ke-40, saat itu Stefano Lilipaly memilih melakukan tendangan langsung saat ada Sylvano Comvalius yang sudah menunggu di depan gawang.
Merasa kecewa, Sylvano pun mendatangi Lilipaly dan melayangkan pukulan.
Baku hantam pun tak terhindarkan oleh kedua pemain pilar Bali United itu.
(Baca Juga: Terkait Permasalahan Mitra Kukar, PSSI Minta Klub Jaga Profesionalisme)
Namun insiden itu nampaknya hanya emosinal sejenak, baik Stefano Lilipaly dan Sylvano Comvalius telah memberikan penjelasan insiden tersebut.
A post shared by Sylvano Comvalius (@sylvanocomvalius) on
Keduanya pun kini telah akur dan terlihat tak pernah terjadi perselisihan apapun.
Hal ini diketahui dari unggahan suasana latihan pagi Bali United, Kamis (9/11/2017) oleh akun twitter pribadi klub.
Dalam foto tersebut, terlihat keduanya latihan dengan bersampingan.
(Baca Juga: Madura United Vs Bhayangkara FC - Pertandingan Paling Kotor di Liga 1)
Suasana pun terlihat ceria dengan banyaknya wajah yang tersenyum, tak terkecuali Stefano Lilipaly dan Sylvano Comvalius.
Bali United bakal melakoni laga terakhir kontra Persegres Bali United, Minggu (12/11/2017).
Bermain di Stadion I Wayan Dipta, pertandingan itu bakal menjadi laga penutup skuat Serdadu Tridatu di Liga 1 2017.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on