Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jelang berakhirnya Liga 1 musim 2017, para marquee player mulai meninggalkan klub satu per satu.
Marquee player merupakan sebutan bagi pemain asing yang pernah merasakan liga top Eropa serta Piala Dunia.
Regulasi marquee player pertama kali dibuat pada awal musim 2017.
Klub yang pertama kali mengamankan jasa marquee player adalah Persib Bandung.
Saat itu Persib secara mengejutkan mendatangkan eks gelandang Chelsea dan Real Madrid, Michael Essien.
Klub-klub lain pun seolah tak mau kalah, mereka juga mulai ikut mendatangkan para pemain kelas dunia ke Indonesia.
Pada musim 2017, tercatat ada 15 marquee player yang tersebar ke 15 klub.
Uniknya tak ada satupun marquee player yang berposisi sebagai pemain belakang.
(Baca Juga: Nasib Michael Essien Tergantung Pelatih Baru Persib)
Para klub mayoritas mencari marquee player yang berposisi sebagai gelandang atau penyerang.