Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lee Yu-jun, Penerus Gelandang Korsel di Tim Juara

By Alvino Hanafi - Selasa, 14 November 2017 | 18:14 WIB
Gelandang Bhayangkara FC asal Korea Selatan, Lee Yu-Jun. (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Sejak diberlakukannya kuota pemain asing asal Asia pada musim 2009-2010, Korea Selatan menjadi pemasok pemain impor asal Asia terbanyak di Indonesia.

Tercatat sejak musim itu, sudah ada empat pemain asal Korea yang mampu menjuarai Liga Indonesia yakni Yoo Jae-hoon (2010-2011 dan 2013), Yoo Hyun-ko (2011-2012), Lim Joon-sik (2013), dan terakhir Lee Yu-jun (2017).

Dari empat nama di atas, hanyalah Jae-hoon saja yang tidak berposisi sebagai gelandang jangkar. Jae-hoon adalah kiper andalan Persipura Jayapura. 

Sisanya adalah gelandang jangkar alias metronom di klub masing-masing.

Peran penting Hyun-ko, Joon-sik, dan Yu-jun memang seolah samar kontribusinya.

Hal ini dikarenakan posisi mereka bukanlah posisi yang seksi untuk menarik perhatian publik sepak bola.

Meski demikian pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy memilih Yu-jun sebagai pemain yang dinilainya paling berpengaruh dalam kesuksesan Bhayangkara FC menjuarai Liga 1.

(Baca Juga: VIDEO - Keren! SUGBK Kini Semakin Gagah dengan Atraksi Lighting yang Megah)

"Yang paling menonjol dan berpengaruh mungkin Yu-jun. Dia pemain yang tak dapat banyak kredit tapi selalu bekerja keras dan sangat melakukan sedikit kesalahan," ujar Simon beberapa waktu lalu kepada Bolasport.

Sementara Lim Joon-sik, eks gelandang Ulsan Hyundai ini terbilang yang paling sukses diantara pemain Korea lainnya.