Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Musim 2018, Persib Harus Punya Karakter

By Fifi Nofita - Rabu, 15 November 2017 | 17:24 WIB
Gelandang Dedi Kusnandar (empat dari kanan) bersama pemain Persib saat menjamu Persija pada laga putaran pertama Liga 1 musim 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, 22 Juli 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM )

Persib Bandung harus segera melakukan evaluasi dan pembenahan untuk menghadapi musim kompetisi 2018. Hal itu lantaran tim berjulukan Maung Bandung tersebut tampil sangat jauh dari harapan di Liga 1.

Menurut mantan pemain Persib, Yudi Guntara, skuat Maung Bandung harus merekrut pemain berkualitas yang memiliki karakter ngotot dan pekerja keras pada musim depan.

Pemain seperti itu, menurutnya sangat dibutuhkan, mengingat setiap lawan yang berhadapan dengan Persib selalu memiliki motivasi berlipat.

(Baca Juga: Legenda Man United Inginkan Karim Benzema di Piala Dunia)

"Musim depan Persib harus punya karakter. Dalam arti, cari pemain-pemain yang mau kerja keras seperti Hariono, Tantan, Ferdinan Sigana, dan Konate," kata Yudi.

"Mereka pemain bagus yang mau kerja keras, bukan pemain yang cengeng, stylish, dan leha-leha, sudah habis kalau pemain seperti itu. Karena lawan persib di Liga 1 itu selalu ingin mengalahkan," tegasnya.


Yudi Guntara, seorang legenda Persib Bandung saat diwawancarai TribunJabar.co.id di Kantornya Bank BJB Tamansari, Senin (19/6/2017). (Tribun Jabar/Ferdyan Adhy Nugraha)

Yudi menamambahkan sosok pemain senior dalam tim Maung Bandung menurutnya masih tetap dibutuhkan. Pengalaman mereka sangat dibutuhkan untuk menyatukan dan membimbing pemain muda.

Karena itu, manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) dan pelatih harus pintar menentukan komposisi tim untuk musim depan.

"Sekarang pemain yang ada saya rasa juga perlu dipertahankan seperti Supardi, Tony, Achmad Jufrianto. Mereka memang pemain tua, tapi harus dipertahankan, bukan berarti pemain tua semuanya harus dibuang, tidak seperti itu," ucapnya.