Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kiper timnas U-23 Indonesia, Kurniawan Kartika Ajie, memastikan ia tidak akan terus bersama Persiba Balikpapan untuk musim depan.
Terdegradasinya klub berjulukan Beruang Madu itu yang menjadi penyebabnya Kartika Ajie memilih keluar.
Kartika Ajie ingin mencari klub baru di Liga 1 yang nantinya bisa terus menambah jam terbangnya.
Terlebih di usianya yang masih 21 tahun, Kartika Ajie calon kiper masa depan tim Merah Putih.
"Saya memastikan tidak akan bersama Persiba musim depan. Saya ingin bermain di kompetisi Liga 1," kata Kartika Ajie.
(Baca Juga: Resmi! Bali United Perpanjang Kontrak 2 Pemain Berdarah Sunda)
Lebih lanjut ia menambahkan bahwa sejauh ini Kartika Ajie sudah dihubungi oleh beberapa klub Liga 1.
Pemain asal Balikpapan, Kalimantan Timur, itu mengonfirmasi bahwa sejauh ini belum ada klub luar negeri yang menghubunginya.
Kartika Ajie masih merahasiakan klub mana saja yang sudah menghubunginya.
Ia hanya mengatakan setidaknya ada empat klub yang terus menjalin komunikasi dengannya.
(Baca Juga: Pemain Asal Korea Selatan Ini Akui Tertarik Bela Timnas Indonesia)
"Ada empat klub dari Liga 1. Dua dari klub Kalimantan, satu dari Pulau Jawa, dan satu dari Sumater," kata Kartika Ajie.
Sebelumnya, rekan Kartika Ajie di timnas U-23, Satria Tama juga sudah menemukan klub barunya selepas Persegres Gresik degradasi ke Liga 2.
Satria Tama memilih melanjutkan kariernya dengan memperkuat Madura United musim depan.