Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persegres Gresik United masih belum dapat membayarkan gaji pelatih Hanafi selama 3,5 bulan.
Hanafi telah menyelesaikan tugasnya di Persegres Gresik United dan dipastikan hengkang dari posisi pelatih.
"Sampai dengan sekarang masih ada kekurangan sekitar 3,5 bulanlah," ujar Hanafi, BolaSport.com melansir dari jatim.tribunnews.com.
Pelatih yang kini menjadi penasehat tim Deltras Sidoarjo telah melakukan komunikasi dengan Pengurus Persegres.
Manajeman Persegres belum dapat membayar karena masih menunggu subsidi dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator liga.
"Bilangnya masih nunggu subsidi. Jadi mau tidak mau harus ditunggu sampai cair," katanya.
(Baca Juga: Rafael van der Vaart Menjawab Rumor ke Bali United)
Namun Hanifi tak ingin memperkeruh keadaan Klub yang terdegradasi ke Liga 2 tersebut.
"Ya dimaklumi karena kondisinya memang seperti itu. Kami mau mendesak juga tidak bisa. Semoga saja subsidi segera turun," kata Hanafi.