Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain muda Persib Bandung, Henhen Herdiana, mengaku siap menerima siapapun pelatih yang ditunjuk manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) untuk musim 2018.
Pasalnya, tugasnya sebegai pemain adalah mempersembahkan penampilan terbaiknya bagi tim kebanggaan Bobotoh, dan mengenai perkrutan pelatih itu merupakan wewenang manajemen.
Manajemen Persib sendiri menunjuk Roberto Carlos Mario Gómez untuk menangani tim berjuluk Maung Bandung pada kompetisi 2018,
"Yang jelas saya sebagi pemain muda, bermian bola buat karier untuk tim yang saya cintai Persib Bandung. Saya tidak tahu menahu soal pelatih baru Persib tapi saya percaya dia akan berkontibusi kepada Persib dan membawa Persib lebih baik," kata Henhen, Rabu (29/11/2017).
(Baca Juga: Hadiah Juara Persebaya Hanya Cukup Membayar Pelatih Anyar Persib Selama 1 Bulan)
Sebelum menjadi pelatih Persib, Gómez berhasil membawa tim asal Malaysia, Johor Darul Takzim meraih gelar juara Piala AFC 2015.
Prestasi dan pengalaman Gómez selama menjadi pelatih diharapkan pemain asal Cijerah, Kota Bandung ini menjadi modal untuk membawa tim kebanggaan Bobotoh meraih gelar juara.
"Mudah-mudahan dengan prestasi beliau bisa membawa tim di Malaysia itu bisa menjadi juara di sana juga bisa memberi aura positif untuk Persib," harap Henhen.