Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arema FC kini tengah mencoba menerapkan gaya yang biasa dilakukan oleh klub-klub elite dunia, seperti Barcelona dan Real Madrid.
Sistem yang dimaksud yakni perihal penyebaran informasi mengenai kabar internal tim yang selalu dicari oleh awak media.
Arema kini berniat menata komunikasi dengan media.
Jajaran pelatih dan pemain Arema FC kini tidak akan bisa ditemui untuk wawancara selepas dan sebelum latihan.
Hal seperti ini yang tak terlihat di klub-klub elite dunia seperti FC Barcelona atau Real Madrid.
(Baca Juga: 6 Pemain Jebolan Liga 1 Resmi Berlabuh ke Tanah Rival)
Kini, pihak Singo Edan hanya memberikan informasi dan kabar teraktual mengenai tim yakni melalui sesi jumpa pers, yang akan bergulir setiap Rabu.
Media Officer Arema FC, Sudarmaji, mengungkap bahwa semua tak lepas dari upaya memproteksi program yang dicanangkan pelatih dan bukan menutup diri dari media.
"Kami sangat butuh media dan bukan menghalang-halangi media. Ini berbicara tentang melindungi program pelatih, saya pikir pelatih kami punya beberapa ilmu baru yang didapatkan dari kursus kepelatihan lisensi A AFC di Thailand," ujar Sudarmaji.
"Mungkin salah satunya menata komunikasi dengan media. Ini memang hal baru bagi kita, dan bisa menjadi langkah awal. Kami juga butuh masukan dari teman-teman media ke depannya,," ungkap Sudarmaji seperti dikutip BolaSport.com dari Wearemania.net.