Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Arema FC, Ini Kata-kata Sahih dari Rodrigo Ost

By Suci Rahayu - Selasa, 5 Desember 2017 | 16:42 WIB
Gelandang Mitra Kukar, Rodrigo Ost Dos Santos, bersiap memasuki lapangan saat tampil melawan Persegres Gresik United dalam laga lanjutan Torabika Soccer Championship A di Stadion Petrokimia Gresik, Jawa Timur, (27/07/2016). (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Misteri komposisi pemain asing Arema FC untuk musim 2018 mulai terungkap. Hal ini menyusul adanya sebuah pengakuan dari Rodrigo Ost Dos Santos yang akan segera bergabung dengan skuat Singo Edan, julukan Arema.

Senin (4/12/2017) malam, Rodrigo Ost menyebut bahwa dirinya memang akan datang ke Indonesia.

Diperkirakan, ia akan sampai di Indonesia pada Selasa (5/12/2017).

Tetapi, Rodrigo tak gamblang ke BolaSport.com, soal tujuannya di Tanah Air, Malang atau Jakarta.

“Besok (hari ini), saya datang ke Indonesia,” kata Rodrigo Ost.

(Baca Juga: Kabar Duka, Atlet Angkat Berat Olimpiade Rio 2016 Dikabarkan Tewas Tertembak)

Rodrigo Ost bukan nama asing dalam kancah sepak bola Indonesia.

Pemain asal Brasil ini sudah pernah bermain untuk Mitra Kukar pada Piala Jenderal Sudirman 2015 dan TSC 2016.

Tetapi, Rodrigo pulang ke Brasil memasuki musim 2017.

Pemain berusia 29 tahun juga mengakui bahwa bermain di Indonesia membuatnya sangat antusias.


Aksi gelandang Mitra Kukar, Rodrigo Ost Dos Santos, saat tampil melawan Persegres Gresik United dalam laga lanjutan Torabika Soccer Championship A di Stadion Petrokimia Gresik, Jawa Timur, (27/07/2016).(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Bahkan, meski sudah satu tahun tidak berada di Indonesia, Rodrigo masih bisa melafalkan bahasa Indonesia dengan cukup lancar.

“Sedikit (bicara bahasa Indonesia). Saya pintar. Saya Indonesia,” tutur sahabat karib Arthur Cunha da Rocha, pemain belakang Arema FC yang juga eks pilar Mitra Kukar.

“Di masa lalu, ada beberapa klub Indonesia yang mendatangi saya. Tetapi, saya memilih tinggal di Brasil untuk dekat dengan keluarga."

Soal tawaran Arema FC jelang musim 2018, dia punya kata-kata sahih yang membuatnya meninggalkan Negeri Samba.

"Sekarang ada klub yang sempurna seperti Arema yang undang saya. Tidak bisa saya tolak,” tutur Rodrigo.

(Baca Juga: Maung Anom Raih Kemenangan atas Persik Kendal, Bobotoh Minta Ini)

Rodrigo menambahkan, bahwa keputusan bergabung dengan Arema juga tidak lepas dari peran Arthur Cunha.

Menurut Rodrigo, Arthur selama ini membantunya untuk berhubungan dengan pihak manajemen klub berjulukan Singo Edan itu.

“Arthur yang bicara dengan manajemen,” tutur pemain yang berposisi sebagai playmaker tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P