Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Liga 1 musim 2018 dijadwalkan akan dimulai pada Februari tahun depan. Sejumlah klub kontestan telah mendapatkan pelatih baru atau memepertahankan aristek lama mereka.
BolaSport.com mencatat ada tujuh pelatih asing yang bakal menjalani kompetisi musim 2018.
Persib Bandung telah resmi menunjuk mantan pelatih klub Malaysia, Johor Darul Takzim sebagai pelatih baru.
Kompetisi musim 2018 jadi debut Roberto Carlos Mario Gomez di Indonesia.
PSM Makassar telah memperpanjang kontrak pelatih asal Belanda tersebut selama empat musim.
Persija Jakarta tetap mempertahankan pria dengan sapaan Teco untuk melatih klub berjulukan Macana Kemayoran untuk musim 2018.
4. Peter Butler
(Baca Juga: Peringkat FIFA Kalah dari Indonesia, Pelatih Timnas Malaysia Mengundurkan Diri)
Dikabarkan Persipura Jayapura telah mencapai kesepakatan dengan Peter Butler.
Sebelum, pria asal Inggris ini telah mengenal sepak bola Indonesia dengan menjadi pelatih Persiba Balikpapan pada 2012.
5. Jacksen F Tiago
Dari Banjarmasin, Barito Putera tidak ada wacana untuk pergantian pelatih.
Jacksen F Tiago akan tetap melatih klub berjulukan Laskar Antasari karena kontraknya tersisa dua musim lagi.
6. Simon McMenemy
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on
Begitu pun dengan juara Liga 1 musim 2017, Bhayangkara FC.
Mereka tidak ada wacana pergantian posisi pelatih kepala di klub berjulukan The Guardian.
7. Gomes de Oliviera
Gomes de Oliviera sepertinya akan tetap menangani Madura United.
Melalui unggahan akun instagram resmi Madura United menuliskan: "Manajemen Madura United tak memiliki opsi penggantian pelatih untuk musim depan."