Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kenny Anderson, Eks Gelandang Timnas U-17 Skotlandia yang Akan Dinaturalisasi Ini Milik Bali United?

By Irwan Febri Rialdi - Senin, 11 Desember 2017 | 01:51 WIB
Kenny Anderson (Benefoot)

Usai melepas gelandang Argentina, Marco Flores, kini Bali United gencar mencari pemain pengganti.

Usai mendapatkan eks bek Chapecoense Bruno Demerson, kini klub asal Pulau Dewata itu dirumorkan telah menjalin kesepakatan dengan gelandang asal Liga Belanda, Kenny Anderson.

Kenny Anderson adalah gelandang serang yang bermain di Eerste Devisie Belanda bersama RKC Waalwijk.

Ia merupakan satu dari 24 daftar pemain dari Kemenpora yang bakal dinaturalisasi.

Kenny tercatat sempat menjadi bagian Timnas U-17 Skotlandia pada 2008 dengan tiga caps pertandingan.

Sepak terjang Kenny Anderson tak bisa dipandang sebelah mata.

(Baca Juga: 3 Tim Liga 1 Gigit Jari, Ini Alasan Top Scorer Liga 2 Musim 2017 Gabung Ke Arema FC)

Ia sempat tampil di Liga Skotlandia bersama dengan Heart of Midlothian.

Walau hanya sebentar, dirinya sukses mengantar klub asal Edinburgh itu promosi ke Liga Primer Skotlandia di tahun 2015.

Penampilan Kenny Anderson bersama RKC Waalwijk musim lalu juga cukup impresif.

Dia berhasil membukukan delapan gol dan mengemas 39 pertandingan di semua ajang bersama RKC Waalwijk.

(Baca Juga: Info Penting untuk Jakmania yang Ingin Dukung Persija Berlaga di Malaysia pada Awal 2018)

Sebelumnya, pihak Bali United telah memberikan clue soal pemain anyar yang bakal menggantikan Marco Flores.

Pemain tersebut berposisi sebagai gelandang serang, cukup dikenal dan bermain di Liga Eropa.

Peluang Kenny Anderson bergabung Bali United terkesan sangat mungkin.

Selain telah dikabarkan oleh salah satu media Bali, dilansir dari Transfermarkt.com, kini pemain 25 tahun itu sudah tak lagi berstatus pemain RKC Waalwijk.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P