Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Direkrut PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahyono mengaku proses negosiasi untuk mendapatkan Roberto Carlos Mario Gomez berlangsung cukup rumit.
Meski begitu, setelah menjalin komunikasi sekitar sepekan, manajemen akhirnya menemukan kata sepakat dengan pelatih yang sebelumnya menangani tim asal Malaysia, Johor Darul Tak'zim.
(Baca Juga: Tiba di Markas Arema FC, Begini Ungkapan Pertama yang Dituturkan Playmaker Asal Negeri Samba)
"Sebelumnya lumayan rumit, tapi kita kan sebelumnya sudah punya kandidat, dia sudah masuk daftar. Sebelumnya ada lima kandidat asing dan lokal," kata Teddy di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Minggu (10/12/2017).
Manajemen Persib mengikat kontrak Gomez selama dua tahun, meski begitu Teddy enggan menyebutkan nilai kontrak yang disodorkan kepada pelatih berusia 60 tahun ini.
"Kontrak dua tahun, kalau untuk nilai saya gak bisa ngomong," ucap Teddy.
(Baca Juga: Pertamina Open Didominasi oleh Mantan Atlet Bulu Tangkis Pelatnas)
Mengenai masalah Gomez dengan JDT, Teddy memastikan sudah selesai, ia pun merasa heran, hal itu baru muncul di media sosial saat pelatih asal Argentina ini resmi dengan Persib.
"Sudah beres itu sebenarnya. Tapi saya gak tahu kenapa di media sosial muncul," tegasnya.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada