Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih anyar Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez sudah diperkenalkan kepada bobotoh pada Minggu (10/12/2017). Awal pekan ini, pria asal Argentina itu juga sudah membahas program Maung Bandung dengan caretaker Persib musim 2017, Herrie Setyawan.
Mario Gomez bertemu dengan Herrie Setyawan untuk membahas program yang akan disiapkan tim pelatih sebelum mengarungi musim 2018.
(Baca Juga: Tinggalkan Hamka Hamzah, Sriwijaya FC Alihkan Fokus ke Victor Igbonefo)
Menurut Herrie, skuat Maung Bandung akan segera menggelar latihan di salah satu lapangan yang ada di kawasan Kota Bandung, Rabu (13/12/2017).
"Saya sudah bertemu dengan Gomez. Kami juga sudah membahas program untuk ke depan," tutur Herrie.
"Pertemuan pertama ini, kami membahas soal memulai latihan pada Rabu," kata caretaker Persib musim 2017 yang akrab disapa Jose ini, Senin (11/12/2017).
(Baca Juga: Peduli pada Palestina dan Yerusalem, Muhammad Ridho Unggah Video Menggetarkan Hati)
Mantan pemain belakang Persib ini menambahkan, tidak ada kendala saat membahas program bagi tim Maung Bandung.
Apalagi, Gomez juga membawa satu asisten yang sudah mengenal karakter sepak bola nasional yakni Fernando Gaston Soler.
"Masalah fasilitas lapangan enggak ada masalah, nanti dia akan melihat sendiri," tuturnya.