Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sriwijaya Kemungkinan Coret Pemain Lagi Setelah Datangkan Banyak Rekrutan Baru

By Muhammad Robbani - Senin, 11 Desember 2017 | 18:32 WIB
Pemain Sriwijaya FC melakukan selebrasi setelah mencetak gol. (NOVERTA SALYADI/BOLASPORT.COM)

Sriwijaya FC terbilang sangat aktif merekrut pemain untuk menghadapi kompetisi musim depan.

Sejak menunjuk Rahmad Darmawan (RD) sebagai pelatih anyar, mereka mendatangkan banyak pemain baru.

Setidaknya, ada 13 pemain baru yang didatangkan tim dengan harapan membuat klub kebangaan kota Palembang menjadi kompetitif.

RD memang hanya berencana mempertahankan 40 persen skuat lama sehingga tim merekrut banyak pemain pengganti.

Namun, merekrut banyak pemain justru membuat tim berjulukan Laskar Wong Kito itu kelebihan skuat.

(Baca Juga: Respons Rekan Samuel Eto'o Terkait Rumor Diminati Persija Jakarta)

Karena itu, Sriwijaya berpeluang melepas beberapa pemain lagi supaya tak kelebihan jumlah pemain.

"Ini saja masih lebih setelah dihitung. Nanti bagaimana pelatih yang sortir lagi," kata Sekretaris Sriwijaya, Achmad Haris.

Achmad Haris menyebut bahwa RD akan mengerucutkan jumlah pemain menjadi 30 yang akan menjadi skuat musim depan.

"Maksimal regulasi 30 pemain. Nanti pelatih. Antara 28-30 pemain," ucap Achmad Haris menambahkan.