Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penilaian Pertama Joko Susilo Terhadap Rodrigo Ost

By Ovan Setiawan - Rabu, 13 Desember 2017 | 04:37 WIB
Ekspresi Rodrigo Ost Dos Santos dalam latihan pertama bersama Arema FC. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Pemain asal Brasil Rodrigo Ost Dos Santos akhirnya bergabung latihan bersama Arema FC di Lapangan Dirgantara, Komplek Lanud Abdurrachman Saleh, Pakis, Kabupaten Malang pada (12/12/2017).

Pelatih Arema FC, Joko Susilo memberikan penilaian khusus terhadap sentuhan perdana Rodrigo.

Joko menyebut bahwa Rodrigo masih membutuhkan waktu untuk menunjukkan kemampuan maksimalnya.

Apalagi sesi latihan tersebut merupakan latihan perdana bagi mantan pemain Mitra Kukar itu setelah melakukan perjalanan lebih dari 24 jam dari negara asalnya, Brasil.

“Kembali pada kondisi, dia masih jet lag dan itu wajar. Makanya dia tadi tidak kita kasih porsi penuh. Tapi semakin hari akan kita tingkatkan,” ungkap pelatih yang akrab disapa Getuk ini kepada Bolasport.com seusai memimpin latihan.

Hanya saja dalam latihan tersebut, Joko melihat bahwa Rodrigo sudah memberikan gambaran bahwa dia adalah pemain yang memiliki visi dan misi bagus.

Hal itu dilihat dari cara Rodrigo membawa bola dan melakukan sepakan ke gawang.

(Baca Juga: Begini Aksi Ciamik Sandy Walsh Selama Tampil di Liga Europa Musim 2017-2018, Layak Dinaturalisasi?)

“Kalau sentuhannya bagus. Tapi kembali pada kondisi, tapi menurut saya tidak masalah dia hanya membutuhkan waktu saja,” ujar pelatih yang mengawali karir kepelatihannya dari Akademi Arema tersebut.

Sebagai pemain yang diplot sebagai seorang playmaker, wajar jika kedatangan Rodrigo disambut ekspektasi tinggi oleh Arema FC.