Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bek senior sekaligus kapten PSM Makassar, Hamka Hamzah, memiliki pesan untuk para pemain muda.
Melalui akun Twitter pribadi, Hamka menuturkan pesan tersebut dengan menyertai foto susunan pemain saat dirinya membela Persebaya Surabaya musim 2003.
Dengan mengunggah foto tersebut, bek 33 tahun itu sengaja menegaskan bahwa pemain muda agar tak henti-hentinya bersemangat.
(Baca Juga: Masa Depan Reinaldo di Persija Goyang, Persib Bandung Siap Bajak?)
Lebih dari itu, ia menyarankan kepada pemain muda untuk tidak malu dan segan demi merebut posisi inti dari kuasa pemain senior.
Pemain Muda jangan lah takut/malu merebut posisi inti para seniormu jika kalian memang bisa#23 pic.twitter.com/35Q1fNisRI
— hamka hamzah (@hamkahamzah23) December 14, 2017
Seperti diketahui, stopper yang malang melintang di sepak bola Indonesia itu namanya sudah kerap diagungkan oleh publik.
Pasalnya, Hamka sendiri beberapa kali memperkuat tim-tim besar Liga Indonesia, seperti Persija Jakarta, Arema FC, Persebaya Surabaya, dan PSM Makassar.
Mengawali karier di belantika sepak bola Indonesia sejak 2001-2002 bersama PSM Makassar, pengalaman Hamka tak boleh diragukan.
Hamka Hamzah dikenal sebagai stopper tangguh. Namun, pemain 33 tahun tersebut juga sesekali waktu beroperasi di lini serang.