Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masih Aktif Sebagai Anggota Polri, Striker Bali United Ini Ingin Gabung Bhayangkara FC

By Adif Setiyoko - Sabtu, 16 Desember 2017 | 09:27 WIB
Para pemain Bhayangkara FC memberikan penghormatan pada penonton pada laga pekan pamungkas lawan Persija di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Minggu (12/11/2017) malam. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Ketatnya persaingan lini depan Bali United pada kompetisi musim depan semakin membuka peluang I Made 'Binter' Wirahadi untuk hengkang.

Dilansir BolaSport.com dari bali.tribunnews.com, pemain berusia 34 tahun ini mengaku telah membangun komunikasi dengan manajemen Bhayangkara FC.

Namun, Binter memutuskan untuk tetap menghormati kontraknya bersama Bali United.

Setelah itu, ia berencana untuk langsung berbicara dengan manajemen Bali United untuk membicarakan soal kepindahannya tersebut.

"Kontrak saya bersama Bali United berakhir pada Desember."

(Baca Juga: Madura United Punya Dua Pelatih Baru, Salah Satunya Sempat Dijuluki Fabian Barthez-nya Asia)

"Terkait Bhayangkara FC, kemarin memang ada komunikasi. Tapi saya menunggu keputusan manajemen mereka," ujarnya.

Pemain asal Denpasar ini menyebut bahwa pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, juga telah menyetujui ingin menarik Binter menuju tim korps Polri tersebut.

"Tapi manajemen ada pertimbangan. Mungkin saja mereka lihat saat Liga II."

"Mungkin juga ke sana (Bhayangkara FC) karena membela korps polisi," katanya.