Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mitra Kukar Datangkan 3 Pemain Arema, Salah Satunya Ahmad Bustomi

By Muhammad Robbani - Rabu, 20 Desember 2017 | 19:46 WIB
Mitra Kukar memperkenalkan Rafael Berges Martin sebagai pelatih baru. Pelatih asal Spanyol itu dikontrak dengan durasi 1 musim. (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Selain menunjuk Rafael Berges Martin sebagai pelatih, Mitra Kukar juga melakukan perombakan skuat.

Mitra Kukar mendatangkan 8 pemain lokal dari berbagai klub seperti Arema FC, Madura United, Barito Putera, Persegres Gresik United, dan Martapura FC.

Mereka adalah Dalmiansyah Matutu, Arif Suyono, Ahmad Bustomi dari Arema.

Lalu, Rendy Siregar (Madura United), Rifan Nahumarury (Martapura FC), Roni Rosadi (Persegres), Muhammad Luthfi Kamal.

Sedangkan pemain dari Barito Putera, belum mau diumumkan pihak Mitra Kukar.

"Untuk pemain lokal baru, ada Luthfi, Rivan Nahumaury, Rendy Siregar," kata CEO Mitra Kukar, Endri Erawan, di Hotel Harris FX, Rabu (20/12/2017).

"Kami juga melakukan pendekatan dengan mantan pemain Barito, dan juga dari Gresik yaitu Roni. Yang dari Barito, mereka kakak-adik dengan Roni," ucapnya menambahkan.

Dengan perubahan ini, tim berjulukan Naga Mekes itu berharap bisa menembus 5 besar pada kompetisi Liga 1 musim 2018.


 

 

Ratu Tisha menjelaskan bahwa PSSI tidak pernah melarang para pemain Indonesia melanjutkan kariernya di luar negeri. "Kabar yang beredar PSSI melarang dan meragukan jiwa nasionalisme, kami dari PSSI mengajak kepada publik agar tidak terpengaruh dengan pihak-pihak yang ingin merusak sepak bola ini." Ratu Tisha menambahkan, seharusnya ada komunikasi yang dilakukan oleh Evan Dimas dan Ilham Udin dengan PSSI sebelum bergabung dengan Selangor FA. Sementara yang ditakutkan Edy Rahmayadi adalah kondisi dimana Selangor FA tak mau melepas dua pemain andalan timnas itu ke Asian Games 2018 karena tidak termasuk agenda FIFA. Apa pendapat kalian? #PSSI #SelangorFA #AsianGames2018 #EvanDimas #IlhamUdin #SelangorFA #Timnas #TimnasIndonesia

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada