Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib Bandung menggelar pemusatan latihan di Yogyakarta pada Jumat (22/12/2017).
Pemusatan latihan itu dilaksanakan di Universitas Negeri Yogyakarta.
Terkait agenda, target tim pelatih Persib di Yogyakarta yakni untuk meningkatkan kondisi fisik para pemain untuk Liga 1 musim 2018.
Pada hari pertama, asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan, mengaku porsi latihan masih dalam intensitas ringan.
Hal ini lantaran menghindari kemungkinan cedera yang disebabkan belum mengenal kondisi lapangan.
(Baca Juga: Gabung Latihan di Tim Senior Persib, Kiper Timnas U-19 Bicara Soal Kontrak)
"Kami manfaatkan latihan pertama di Yogya dengan adaptasi terhadap lapangan tapi tadi juga ada hujan," ujar Herrie Setyawan seperti dikutip BolaSport.com dari Persib.co.id.
Selain itu, porsi latihan skuat Maung Bandung memang tidak langsung ke arah peningkatan kondisi fisik.
Tim pelatih memaklumi kondisi para pemain yang lelah dengan perjalanan Bandung-Yogyakarta.
(Baca Juga: Peringkat FIFA Desember 2017- Selain Indonesia, 3 Negara ASEAN Ini Ikut Melorot)
"Rencananya, kami ada latihan fisik karena kami datang jauh dari Bandung dan harus meningkatkan kondisi fisik pemain," lanjutnya.
"Di samping untuk mempererat kebersamaan. Secara garis besar, hari ini kami bikin di aerobik ada di 200 dan 400 meter tapi satu seri dulu," tutup pelatih liensi A AFC itu.