Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persija Jakarta kembali kedatangan pemain asing untuk kompetisi musim 2018.
Pemain tersebut berasal dari Kroasia yang bernama Marko Simic.
Simic juga sudah tiba di Jakarta pada Rabu (27/12/2017) malam WIB.
Pemain berusia 29 tahun itu didatangkan untuk mengisi lini depan Persija.
"Dia tidak kami seleksi dan langsung kami kontrak," kata Gede, Rabu (27/12/2017).
"Saya sudah melihat CV nya dan sangat bagus," ucap Gede menambahkan.
(Baca Juga: Playmaker Asing yang Sempat Disebut Mirip Makan Konate Ini Adu Nasib di PSIS)
Sebelum bergabung ke Persija, Simic terakhir memperkuat klub asal Malaysia, Melaka United.
Pemain yang juga bisa bermain di posisi winger dan gelandang serang itu pernah memperkuat timnas U-21 Kroasia.
"Dia tidak pernah bermain di Indonesia," kata Gede.
Simic menjadi pemain asing keenam yang didatangkan Persija.
Sebelumnya sudah ada nama Isaka Cernak, Junior Timbo, Faysal Shayesteh, Hermes Palomino, dan Jaimerson da Silva Xavier.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada