Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harapan Rahmad Darmawan Pupus, Ini Alasan Herman Dzumafo Tolak Sriwijaya FC

By Irwan Febri Rialdi - Jumat, 29 Desember 2017 | 14:23 WIB
Penyerang PSPS Riau, Herman Dzumafo Epandi, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang PS Mojokerto Putra dalam laga perempat final Liga 2 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (15/11/2017). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Penantian pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, soal Herman Dzumafo Epandi usai sudah. Pemain bertubuh besar itu telah resmi menolak pinangan Laskar Wong Kito.

Hal itu Dzumafo ungkapkan melalui pesan singkat kepada Rahmad Darmawan.

Eks kapten PSPS Riau itu meminta maaf dirinya tak bisa bergabung lantaran ia memilih untuk bergabung dengan klub lain.

"Intinya mohon maaf. Untuk tahun ini ia menjatuhkan pilihan dengan klub lain."

"Tidak tau klub apa yang jelas dia minta maaf. Selain itu juga masalah keluarga," ujar Rahmad Darmawan seperti dikutip BolaSport.com dari Sriwijaya Post, Kamis (28/12/2017).

(Baca Juga: Seleksi di MU, Pemain Naturalisasi Asal Jerman Ini Tuai Pujian)

Awalnya, Dzumafo memang dibutuhkan dalam skema tim yang dijalankan oleh mantan arsitek T-Team Malaysia itu.

Ia bakal melengkapi jajaran striker yang saat ini telah terisi oleh Alberto "Beto" Goncalves, Manucheckhr Dzalilov, Rizsky Dwi Ramadhana dan Esteban Vizcara.

Namun, saat akan melakukan tes kesehatan, Dzumafo justru mendadak pulang ke Pekanbaru.

Ia pun belum kembali, sampai pada akhirnya mengirim pesan singkat kepada Rahmad Darmawan langsung.