Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib Bandung berencana mendatangkan gelandang asing Asia untuk kompetisi musim 2018.
Meskipun pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez masih akan memantau untuk posisi tersebut.
"Masih cari satu Asia, untuk Asia masih mau lihat dulu," kata Mario Gomez seperti yang dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.
"Belum pernah main di indonesia, posisi gelandang. Mereka datang Victor sama Bojan tanggal tiga sudah siap disini, sudah sign kontrak mereka," katanya.
Jika gelandang asing Asia tersebut benar tiba di Persib maka akan melengkapi skuat lini tengah Maung Bandung yang telah terisi oleh beberapa pemain.
Lini tengah Persib untuk musim 2018 sudah ada Dedi Kusnandar, Hariono, Micahel Essien, Gian Zola, Atep, Febri Hariyadi, Puja Abdilah, dan Agung Mulyadi.
(Baca Juga: 5 Pemain Asing Liga 1 2017 yang Hengkang dari Indonesia ke Liga Tetangga)
Atep, Febri Hariyadi, Agung Mulyadi, dan Puja Abdilah lebih beroperasi pada sektor sayap.
Kemdian Persib kedatangan gelandang baru "rasa" lama, Eka Ramdani.
Lalu untuk gelandang naturalisasi, Kim Kurniawan belum ada kejelasan status mengingat ia sedang melakukan pemulihan cedera di Jerman.
Seperti yang telah diketahu sebelumnya, Raphael Maitimo sudah tidak menjadi bagian Persib dan telah berpamitan melalui unggahan instagram pribadinya.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on