Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisah Pedih Kapten Timnas Afghanistan yang Dicampakkan Tiga Klub Indonesia

By Ramaditya Domas Hariputro - Selasa, 2 Januari 2018 | 11:46 WIB
Pemain Afghanistan, Faysal Shayesteh (kanan), menggiring bola demi menjauh dari pemain Kamboja, Sos Suhana, dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 Grup E di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, pada 16 Juni 2015. (TANG CHHIN SOTHY/AFP)

Nasib malang menyelimuti playmaker yang juga kapten timnas Afghanistan, Faysal Shayesteh.

Faysal Shayesteh merupakan pemain asing yang beberapa kali mengadu peruntungan dengan ikut seleksi tim-tim sepak bola Indonesia.

Teranyar, pesepak bola berusia 26 tahun tersebut menjalani seleksi di klub kontestan Liga 1, Persija Jakarta.

Namun, nasib Faysal tak mujur, dia kembali gagal menjadi bagian dari klub ibu kota itu.

Padahal, Persija memang tengah gencar mendatangkan pemain asing untuk diseleksi.

(Baca Juga: Kaleidoskop 2017 - 7 Top Scorer Liga Utama Asia Tenggara, Mirisnya Hanya Satu Pemain Lokal)

Tim beralias Macan Kemayoran tersebut menjadi salah satu kontestan Liga 1 yang paling serius dalam pembenahan.

"Sepertinya, Faysal tak akan diambil Persija. Bukan karena kualitasnya, tetapi tak cocok dengan rencana dan strategi Stefano Cugurra," kata Himawan Basya Giawarman, agen Faysal.

Meski datang dengan sederet catatan mentereng sekaligus langganan timnas negerinya, Faysal tetap tak dipercaya oleh Persija.

(Baca Juga: 5 Pemain Asing Milik Tim Degradasi Liga 1 2017 yang Laris Dipinang Klub Lain)