Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyerang Persela Musim 2017 Jadi Pemain Asing Terakhir Persija

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 2 Januari 2018 | 12:11 WIB
Selebrasi striker asal Brasil milik Persela, Ivan Carlos setelah mencetak gol ke gawang Persib di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (26/11/2016) malam. (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Persija Jakarta sedang fokus mencari sosok pemain asing pada posisi winger yang nantinya juga harus bisa bermain sebagai penyerang. 

Nama pemain yang kemungkinan besar akan datang ke Persija adalah penyerang asal Brasil, Ivan Carlos.

Saat ini, Ivan Carlos menjadi target utama Persija untuk mengisi slot terakhir pilar impor skuat berjulukan Macan Kemayoran itu.

Sebelumnya, Persija resmi mengikat kerja sama dengan bek tengah Jaimerson da Silva dan striker Marko Simic, serta gelandang Rohit Chand yang segera menyusul.


Ivan Carlos memegangi kaki kanannya yang mengalami cedera saat kontra Mitra Kukar dalam laga Liga 1 di Stadion Surajaya Lamongan, Senin (21/8/2017)(TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Direktur Utama Persija, Gede Widiade mengatakan, pemilihan Ivan Carlos dikarenakan pemain sudah lama untuk tinggal di Indonesia.

Terakhir, penyerang berusia 35 tahun itu bermain untuk Persela Lamongan.

"Tinggal satu pemain asing lagi yang belum datang. Saya mau nyari pemain yang masih memiliki surat izin tinggal di Indonesia, salah satunya Ivan Carlos," kata Gede saat dihubungi BolaSport.com, Selasa (2/1/2018).

(Baca juga: Aksi Klub-klub Liga Singapura Layak Dicontoh, Pasca Ada Aturan Pembatasan Usia Pemain di Kompetisi Lokal)

Sebenarnya ada dua pemain asing lagi yang juga dibidik Persija selain Ivan Carlos, yakni Esteban Vizcarra dan Juan Pablo Pino.