Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Gelandang Liverpool Berpeluang Jadi Pemain Keempat Mitra Kukar yang Berstatus Alumni Premier League

By Estu Santoso - Kamis, 4 Januari 2018 | 12:59 WIB
Gelandang asal Inggris, Danny Guthrie saat masih membela Reading. (Twitter @ReadingFC)

BOLASPORT.COM – Siapa klub Liga Indonesia khususnya Liga 1 yang bisa disebut identik dengan kasta tertinggi Liga Inggris atau Premier League? Jawabnya mungkin mendekati tepat jika menyebut Mitra Kukar.

Ya, Mitra Kukar sebelumnya musim 2018 mulai sudah pernah mengontrak tiga pemain yang pernah merasakan gairah luar biasanya Liga Inggris.

Para pemain yang mereka kontrak itu pun bukan hanya main di klub biasa di Inggris, tetapi pernah merasakan atmosfer Premier League.

Kini jelang musim baru bergulir, Mitra Kukar dikabarkan kembali memakai jasa pemain alumnis Premier League.

(Baca juga: Wow! Klub Elite Australia Buka Peluang untuk Pemain Indonesia karena Main di Liga Champions Asia)

Bahkan si pemain itu adalah pesepak bola yang sangat baru berlaga di luar Eropa.

Pemain dengan posisi gelandang ini adalah Danny Sean Guthrie.

 

Kenny Rogers for life! ;) @kennyrogersid

A post shared by danielkaramoy (@danielrkaramoy) on

Alumni tim junior Manchester United dan Liverpool ini sudah ada di Jakarta dan menjalani tes medis pada Kamis (4/1/2018).

Danny Guthrie yang asli Inggris tampak berfoto bersama agen pemain Daniel Karamoy pada Rabu (3/1/2017), lalu diunggah di akun Instagram.

Tak lama berselang, salah satu suporter Mitra Kukar, dengan akun @DayatMitMan mengomentari unggahan itu.

Namun, akun resmi Instagram resmi Mitra Kukar justru membuat pemberitahuan bernada teka-teki.

Mereka hanya memberitahukan kalau ada pemain asal Inggris dan pernah main di Liverpool, Southampton, Newcastle United, dan Blackburn Rovers menjalani tes medis.

Lalu CEO Mitra Kukar, Endri Erawan dalam unggahan itu memberikan komentar.

”Dia baru tiba di Jakarta dan akan melakukan tes medis besok (Kamis). Rencananya, dia akan bergabung dengan Mitra Kukar saat menjalani TC di Johor Bahru, Malaysia.”

”Kita akan umumkan namanya setelah resmi menandatangani kontrak,” kata Endri.

(Baca juga: Aksi Klub-klub Liga Singapura Layak Dicontoh, Pasca Ada Aturan Pembatasan Usia Pemain di Kompetisi Lokal)

Jika Danny lolos tes medis lolos tes medis dan dikontrak Mitra Kukar, maka dia menjadi pemain keempat eks Premier League di klub asal Tenggarong, Kalimantan Timur ini.

Berikut rangkuman BolaSport.com untuk tiga pemain yang pernah membela Mitra Kukar dan merupakan alumni Premier League:

MARCUS NATHAN BENT

Striker asli Inggris ini jadi bagian Mitra Kukar pada musim 2011-2012 dan skuat Naga Mekes kala itu ditangani Simon McMenemy, kini pelatih Bhayangkara FC.

Marcus Bent tampil hanya setengah musim bersama skuat Naga Mekes di Indonesia Super League (ISL).


Gelandang Matt Jansen memeluk rekannya Marcus Bent, yang baru saja mencetak gol, saat tim mereka, Blackburn Rovers bersua tuan rumah Derby County pada laga replay ronde keempat Piala FA 2000-2001 di Stadion Pride Park, 7 Februari 2001. (ROSS KINNAIRD/GETTY IMAGES)

Namun, 11 kali main, dia sukses mencetak empat gol.

Salah satu pemain lokal Mitra Kukar kala itu, Ahmad Bustomi mengakui kalau eks pemain terbaik Premier League pada Januari 2002 ini adalah pesepak bola dengan kualitas mumpuni.

(Baca juga: Masuk 2018, Klub Ini Ingin Buat Barcelona Gigit Jari untuk Lengkapi Trilogi Mereka)

Sedangkan McMenemy mengatakan, Marcus bagus tetapi kemampuannya di atas pemain lokal sehingga sering terjadi salah pengertian di lapangan.

Di Premier League, Marcus bermain untuk Crystal Palace, Blackburn Rovers, Leicester City, Ipswich Town, Everton, Wigan Athletic, dan Charlton Athletic.

Marcus juga pernah dua kali main untuk timnas U-21 Inggris.

ROY SIMON O’DONOVAN

Striker kelahiran Republik Irlandia ini pernah berseragam Mitra Kukar pada musim 2015.

Sayang, kebersamaan dia dengan skuat Naga Mekes sangat singkat karena ISL musim itu setop karena sepak bola Indonesia dibekukan FIFA.


Duel penyerang Sunderland, Roy O'Donovan dengan gelandang Chelsea, John Obi Mikel (kanan) pada laga Premier League 2007-2008 di Stadion of Light pada 15 Maret 2008. (GARY M. PRIOR/GETTY IMAGES)

Roy O’Donovan pun hanya main sekali dan tak menyumbangkan gol.

Eks pemain depan timnas U-21 Republik Irlandia pernah berkarier di Premier League bersama Sunderland pada musim 2007-2008 dengan jumlah main 17 kali tanpa gol.

MOHAMED LAMINE SISSOKO GILLIAN

Untuk pemain alumni Premier League terbaru milik Mitra Kukar adalah Mohamed Sissoko.

Gelandang kelahiran Prancis dengan paspor Mali ini membela skuat Naga Mekes sebagai marquee player pada Liga 1 musim 2017.


Gelandang Mitra Kukar, Mohamed Sissoko, berbincang dengan wartawan BolaSport pada kunjungan ke kantor redaksi Tabloid BOLA di Palmerah Barat, Jakarta, pada Senin (9/10/2017).(FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM)

Semusim bersama Mitra Kukar, pemain yang pernah membela Juventus ini menyumbang lima gol dari 26 laga untuk klub kebanggaan suporter Mitra Mania ini.

Sissoko bermain di Premier League untul Liverpool pada 2005-2008 dan main sebanyak 51 kali dengan sumbangan satu gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P