Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Bintang Baru Bhayangkara FC untuk Skuat Musim 2018

By Metta Rahma Melati - Kamis, 4 Januari 2018 | 16:22 WIB
Pelatih Bhayangkara FC Simon McMenemy bersama pemainnya diarak dari Mabes Polri menuju Stadion PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (12/12/2017) (BOLASPORT/VERDI HENDRAWAN)

Bhayangkara FC mendatangkan tiga pemain bintang untuk melengkapi skuat mereka untuk musim 2018.

Ketiga pemain tersebut ialah Zah Rahan Krangar, Vladimir Vujovic, dan Herman Dzumafo.

Vladimir Vujovic menjalin kesepakatan dengan klub berjuluk The Guardian dengan durasi satu musim.

Sebelumnya, bek yang akrab dipanggil Vlado itu merupakan pilar lini belakang Persib pada Liga 1 musim 2017.

(Baca Juga: Eks Gelandang Liverpool Berpeluang Jadi Pemain Keempat Mitra Kukar yang Berstatus Alumni Premier League)

"Vujovic baru bergabung dengan kami kalau tidak salah pada 6 Januari 2018," ujar Sumardji, manajer Bhayangkara FC, seperti yang dilansir BolaSport.com dari Liga-indonesia.id.

Zah Rahan diproyeksikan akan mengisi lini tengah yang ditinggalkan Evan Dimas yang hijrah ke Selangor FA.

Sebelumnya, Zah Rahan bermain di Liga Malaysia bersama Felda United.

Ia merupakan pemain yang pernah malang melintang di Liga Indonesia sebelum bermain di Malaysia.

(Baca Juga: Eks Gelandang Liverpool Berpeluang Jadi Pemain Keempat Mitra Kukar yang Berstatus Alumni Premier League)

Sejumlah klub besar pernah dibelanya seperti Sriwijaya FC dan Persipura Jayapura.

Kemudian ada striker berpengalaman, Herman Dzumafo Epandi yang terkakhir bermain di klub Liga 2, PSPS Riau.

Dzumafo pun pernah bermain di klub besar Liga Indonesia seperti Arema FC, Persib Bandung, Sriwijaya FC, dan lainnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P