Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selepas kepergian Ilija Spasojevic, manajemen Bhayangkara FC sempat berpikir untuk merekrut Lerby Eliandry sebagai pengganti.
Walaupun akhirnya, niatan Bhayangkara FC harus pupus lantaran penyerang timnas Indonesia itu lebih memilih untuk setia kepada klubnya, Borneo FC.
(Baca Juga: Update Big Transfer Liga 1 Terkini, Sejumlah Bek Tangguh Merapat ke Klub Liga 1)
Manajer Bhayangkara FC, Sumardji, menyebut bahwa pihaknya akhirnya memutuskan untuk mendatangkan Herman Dzumafo untuk mengisi lini depan tim berjuluk The Guardian tersebut.
"Agen Dzumafo yang menawari kami, terus saya usulkan ke pelatih (Simon McMenemy), mau enggak? Pelatih mau-mau saja."
"Kalau kualitas lokal, siapa coba? Kami sudah berusaha mencari yang punya kualitas setara saat Spaso lepas, tetapi siapa?" kata Suardji, dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.
Bahkan, manajemen Bhayangkara FC sempat berencana untuk menggaet striker timnas Indonesia, Lerby Eliandry.
Pasalnya, manajemen Bhayangkara FC menginginkan untuk merekrut pemain lokal atau naturalisasi.
"Sempat berpikir ingin menggunakan Lerby, tetapi dia kan enggak dilepas sama klubnya."