Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persija Jakarta meraih hasil imbang untuk kali kedua pada ajang Suramadu Super Cup 2018.
Persija ditahan imbang klub asal Malaysia, Kedah FA, dengan skor akhir 1-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Selasa (9/1/2017).
Rezaldi Hehanussa dan kawang-kawan unggul terlebih dahulu melalui gol yang dicetak oleh Marko Simic lewat sundulan pada menit ke-21.
Gol itu berawal dari tendangan bebas yang dilepaskan Ismed Sofyan dari sisi kanan dan disambut dengan akurat oleh penyerang asal Kroasia tersebut.
Gol itu merupakan torehan kedua Simic untuk Persija dalam dua pertandingan pertamanya di ajang resmi yang sudah dilakoninya.
Tim asuhan Stefano Cugurra alias Teco harus bermain dengan 10 pemain setelah bek senior Maman Abdurrahman terprovokasi pemain Kedah FA pada menit ke-32.
Kiper Persija, Rizky Darmawan, melakukan dua penyelamatan di pengujung babak pertama untuk menjaga gawang timnya dari kebobolan.
Stefano Cugurra Teco Puji Dua Pemain Asing Anyar Persija https://t.co/Hl5nv2Go7g
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 9 Januari 2018
Kedah akhirnya sukses menyamakan kedudukan melalui gol yang dicetak oleh Mohammad Idris pada menit ke-55.
Macan Kemayoran mencoba mengembalikan keunggulan melalui upaya penyerang muda, Ahmad Syaifullah, pada menit ke-67, tetapi tembakannya terlalu lemah.
Beberapa saat berselang, Syaifullah lagi-lagi gagal memanfaatkan peluang setelah usaha yang dilepaskannya menyamping tipis di sisi gawang Kedah.
Skor imbang 1-1 bertahan sampai wasit Yudi Nurcahya meniup pluit panjang tanda pertandingan berakhir.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on