Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mitra Kukar Akan Turunkan Fernando Rodriguez Lawan JDT II

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 10 Januari 2018 | 12:29 WIB
Fernando Rodriguez Ortega saat membela FC Cartagena melawan Barcelona (sentimientoherculano.blogspot.co.id)

Mitra Kukar akan kembali melakoni pertandingan uji coba kedua di Malaysia menghadapi Johor Darul Takzim (JDT) II di Stadion Pasir Gudang, Johor Bahru, Rabu (10/1/2018). 

Dalam laga nanti, pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges Marin, mengisyaratkan akan menurunkan penyerang asal Spanyol, Fernando Rodriguez Ortega.

Pelatih asal Spanyol itu tidak mau memikirkan hasil pertandingan melawan JDT II.

Ia hanya ingin anak asuhannya memetik pelajaran berharga dari klub kasta kedua Liga Malaysia tersebut.


Skuat Mitra Kukar saat berlatih di Johor Baru Malaysia(Dokumen Mitra Kukar)

Menurut Rafael, partai itu juga dimanfaatkannya untuk melihat kemampuan para pemain anyar Mitra Kukar.

Salah satunya adalah Fernando Rodriguez Ortega yang beberapa hari lalu baru bergabung.

"Saya tidak mengejar hasil akhir pada laga besok. Pertandingan ini hanya uji coba, bukan kompetisi atau turnamen," tutur Rafael.

"Laga melawan JDT II ini akan saya gunakan untuk mencoba beberapa pemain baru, seperti Danny Guthrie yang sudah 3 hari ini latihan dan Fernando yang baru hari ini latihan bersama kami," ucap pilar timnas Spanyol saat merebut medali emas cabang sepak bola di Olimpiade 1992 tersebut.


Mitra Kukar menjalani pertandingan persahabatan dengan Johor Darul Tazim(Dok. Mitra Kukar)

Rafael Berges Marin punya harapan tersendiri dari rangkaian uji coba yang dijalani Bayu Pradana dan kawan-kawan.

"Lewat uji coba ini, saya berharap dapat meningkatkan peforma pemain serta kerja sama tim," kata Rafael.

Pada laga uji coba perdana, Mitra Kukar harus menyerah dengan skor telak melawan juara empat musim berturut-turut Liga Super Malaysia Johor Darul Takzim empat gol tanpa balas.

Setelah melakoni dua laga uji coba itu, Bayu Pradana dkk kembali ke Indonesia untuk mempersiapkan berlaga di Piala Presiden 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P