Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan pemain Espanyol B yang juga pernah membela timnas Indonesia, Arhur Irawan, dikabarkan tengah merapat ke Persebaya Surabaya.
Namun, Arthur tidak akan langsung disodori kontrak.
Ia harus menjalani tahapan seleksi terlebih dahulu bersama Persebaya Surabaya.
(Baca Juga: Dari 24 Pemain yang Dipanggil Luis Milla untuk Melawan Islandia, 2 Pemain Ini Tak Punya Klub)
Mantan pemain Persija Jakarta itu menjadi satu di antara beberapa pemain baru yang didatangkan Persebaya Surabaya untuk persiapan kompetisi Liga 1.
Kedatangan Arthur di skuad Bajul Ijo diharapkan mampu memperkokoh lini pertahanan.
"Ini memang hari pertama saya, tapi saya sudah banyak kenal pemain di sini. Jadi saya senang-senang saja," kata Arthur, dilansir BolaSport.com dari jatim.tribunnews.com.
Selain itu, Arthur menyatakan siap untuk membantu Persebaya Surabaya mendapat hasil terbaik di Liga 1.
Ia berharap semua orang akan mendukungnya untuk bisa memberikan yang terbaik untuk Persebaya.
(Baca Juga: 2 Alasan Ini Menjadi Senjata Ampuh Bali United untuk Mengklaim Status WNI Spasojevic Ke AFC)
"Saya berharap bisa kasih yang terbaik untuk Persebaya dan Bonek," tuturnya.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on