Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Bomber Sevilla Cetak Gol Debut bersama Mitra Kukar di Markas Klub Malaysia

By Ramaditya Domas Hariputro - Rabu, 10 Januari 2018 | 20:48 WIB
Fernando Rodriguez Ortega saat membela FC Cartagena melawan Barcelona (sentimientoherculano.blogspot.co.id)

Mantan bomber Sevilla, Fernando Rodriguez, sukses cetak gol debutnya bersama Mitra Kukar.

Pemain yang memperkuat Sevilla pada musim 2009 itu mencetak gol pada laga uji coba.

Ia turut membawa Mitra Kukar menang atas tuan rumah Johor Darul Takzim II dengan skor 2-1.

Pertandingan Mitra Kukar kontra JDT II dihelat di Stadion Pasir Gudang, Johor Bahru, Rabu (10/1).

Gol striker asal Negeri Matador itu menjadi gol pembuka kemenangan tim beralias Naga Mekes.

(Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Kiper Senior Arema FC Tutup Usia, Sepak Bola Indonesia Dipayungi Awan Kelabu)

Ia mencetak gol pada menit ke-41, sementara satu gol tambahan lainnya yakni dicetak Mauricio Leal menit ke-51.

JDT II baru mencetak gol pada menit ke-88. Gol itu hanya menjadi hiburan buat JDT II karena tidak lama kemudian pertandingan berakhir.

Untuk Mitra Kukar, pertandingan ini merupakan laga kedua mereka selama melakukan pemusatan latihan di Malaysia.

(Baca Juga: Kapten Islandia Tak Menutup Kemungkinan Merumput di Liga 1)

Sebelumnya, tim arahan Rafael Berges lebih dulu mengagendakan uji coba dengan Johor Darul Takzim di Stadion Tan Sri Dato’ Hassan Yunos, Johor Bahru, Minggu (7/1/2018).

Pada perjumpaan tersebut, Mitra Kukar mendapat pelajaran berharga setelah takluk dengan skor telak empat gol tanpa balas.

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P