Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bhayangkara FC Resmi Dapatkan Marinus Wanewar

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 15 Januari 2018 | 14:33 WIB
Striker timnas U-22 Indonesia, Marinus Wanewar dikawal ketat gelandang timnas U-22 Thailand, Nattawut Sombatyotha pada laga perdana Grup B SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, 15 Agustus 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT)

Bhayangkara FC secara resmi mendapatkan amunisi baru jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2018 pada akhir Februari mendatang. 

Pemain anyar yang dipastikan merapat ke juara Liga 1 2017 itu adalah mantan penyerang Persipura Jayapura, Marinus Wanewar.

Kepastian itu disampaikan langsung oleh manajer tim Bhayangkara FC, Sumardji, saat dihubungi BolaSport.com, Senin (15/1/2018).

Kata Sumardji, penyerang berusia 20 tahun itu sudah melakukan tanda tangan kontrak pada Senin (15/1/2018) dengan durasi satu musim.


Kapten sekaligus penyerang Persipura, Boaz Solossa bersama empat rekan setimnya; Ian Kabes, Marinus Wanewar, dan Muhammad Tahir (kiri ke kanan) dalam laga Liga 1 musim 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

"Ya benar. Marinus resmi ke Bhayangkara FC," kata Sumardji.

"Marinus kami kontrak selama satu musim terlebih dahulu dengan opsi perpanjangan kontrak apabila bermain bagus," ucap Sumardji menambahkan.

Lebih lanjut, Sumardji memberikan alasannya mengapa pihaknya mendatangkan Marinus untuk musim 2018.

Bhayangkara FC ingin menciptakan pemain muda berkualitas yang sejauh ini sudah dilakukan oleh tim asuhan Simon McMenemy itu.


Suasana ujicoba latihan Bhayangkara FC di Lapangan NYTC Sawangan(MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)