Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisah Eks Real Madrid yang Kini Meniti Petualangan Baru Bersama Borneo FC

By Adif Setiyoko - Kamis, 18 Januari 2018 | 20:39 WIB
Julien Faubert saat menjalani sesi latihan Real Madrid menjelang partai Liga Spanyol melawan Barcelona di Santiago Bernabeu, Madrid, 30 April 2009. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

"Faubert datang karena Indonesia merupakan negara muslim. Dia tahu di sini adalah negara mayoritas muslim terbesar di dunia," imbuhnya.

Berikut tim BolaSport.com merangkum fakta-fakta perjalanan karier Julien Faubert selama berkarier di Benua Biru:

Fakta Soal Klub Terakhir Julien Faubert Sebelum Hijrah ke Borneo FC

Terakhir kali, Faubert bermain untuk klub divisi pertama Finlandia, Inter Turku. Veikkausliiga merupakan kompetisi kasta tertinggi sepak bola Liga FInlandia.

Sebelum hijrah ke Inter Turku, Ia berstatus bebas transfer sejak kontraknya bersama klub asal Skotlandia, Kilmarnock, habis pada Juni 2017.

Pada musim 2017, klub yang dijuluki "Hitam dan Biru" ini finish di peringkat sembilan klasemen Liga.

Selayaknya, Derby Manchester yang begitu panas, Inter Turku juga memiliki rival sekota, yakni TPS Turku.

Borneo FC Menjadi Klub Kesembilan

Bergabungnya Faubert di kompetisi sepak bola tanah air bersama Borneo FC menandai sembilan klub yang pernah ia bela selama perjalanan kariernya.

Ia tercatat pernah membela klub asal Prancis AS Cannes (2002–2004), Bordeaux (2004–2007 dan 2013–2015), West Ham United (2007-2012), Elazığspor (2012/2013), Real Madrid (2008/2009), Kilmarnock (2015/2016), Inter Turku (2017) dan Borneo FC (2018-saat ini).